Rabu, 09 Juli 2014

Kota Asal (Madiun)


Daerah asal saya adalah madiun. Madiun merupakan kota kecil di Jawa Timur. Madiun tidak se besar Malang, tapi Madiun tidak macet seperti malang. Madiun tidak pernah banjir. Madiun terkenal makanan khas nya yaitu pecel madiun. Pecel adalah makanan yg terdiri dari nasi, sayuran yg di kukus seperti kangkung, bunga turi, tauge, kemudian di siram saus kacang dan di tambah dengan tempe atau peyek. Madiun juga mempunyai makanan khas lainnya yaitu brem. Madiun juga terkenal dengan sebutan Kota Gadis. Maksud dari Kota Gadis adalah Kota Perdagangan dan Industri. Madiun merupakan kota yang cepat untuk berkembang daripada kota kecil lainnya di wilayah Jawa Timur. Di Madiun terdapat banyak Kampus namun belum ada Kampus yang menyediakan fakultas kedokteran. Madiun juga kota yang aman, serta bersih. Madiun berkali kali mendapatkan Adipura sebagai Kota terbersih.
Letak Kota Madiun sangat strategis, karena jika kita ingin ke Jawa Tengah tepatnya ke Solo hanya membutuhkan waktu 2,5jam, namun jika kita ingin ke Jawa Timur tepatnya ke Malang hanya membutuhkan waktu 5jam. Di Madiun juga banyak Mall. Diantara nya Carrefour, Giant, Sri Ratu, Madiun Plaza, Hypermart, Sun City. Di Madiun juga banyak tempat tongkrongan terkenal seperti Coffe Toffe, Happy Puppy, Karaoke Diva milik Rossa, SS, Rumah Makan Pemuda, Breadtalk, J.Co, dll. Di Madiun juga terdapat banyak tempat perawatan kecantikan seperti Natasha, Larissa, Er Ha, Callista, House Of Daisy dll.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Kedokteran Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template